Arus Kendaraan Meningkat, Petugas Berlakukan Contraflow di Tol Jakarta–Cikampek

Foto Arsip. Penerapan rekayasa lalu lintas lawan arah (contraflow) dua jalur di ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek). Sumber foto: ANTARA

KARAWANG – Arus lalu lintas Tol Jakarta–Cikampek padat saat libur Nataru, petugas menerapkan contraflow sejak pagi, Kamis (25/12/25).

Petugas kepolisian, bersama PT Jasamarga Transjawa Tol, menerapkan contraflow di ruas Tol Jakarta–Cikampek, Kamis pagi.

Rekayasa lalu lintas ini merespons peningkatan volume kendaraan selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

Contraflow mulai berlaku sejak pukul 08.54 WIB, tepatnya di KM 47 hingga KM 65 arah Cikampek.

Petugas membuka satu lajur dari arah berlawanan, guna mempercepat pergerakan kendaraan menuju wilayah Jawa Barat.

Arus lalu lintas terpantau padat sejak pagi, seiring meningkatnya mobilitas masyarakat keluar Jakarta.

Vice President Corporate Secretary PT JTT, Ria Marlinda Paallo, menjelaskan contraflow mengikuti diskresi kepolisian.

“Contraflow kami terapkan untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas di Tol Jakarta–Cikampek,” kata Ria.

Ia menegaskan bahwa rekayasa lalu lintas bertujuan menekan antrean kendaraan di sejumlah titik rawan kemacetan.

PT JTT menyiagakan petugas tambahan, kendaraan layanan, serta sistem pemantauan di sepanjang ruas tol.

Pengelola tol juga mengoperasikan 37 gardu transaksi di Gerbang Tol Cikampek Utama.

Langkah tersebut bertujuan mempercepat arus kendaraan dan mengurangi kepadatan di gerbang tol utama.

Polres Karawang turut mengatur arus lalu lintas di sekitar akses keluar dan masuk rest area. Petugas membatasi durasi berhenti kendaraan di rest area KM 57 Tol Jakarta–Cikampek.

Kapolres Karawang, AKBP Fiki Novian Ardiansyah, menyampaikan imbauan kepada para pengendara.

“Kami mengimbau pengendara tidak beristirahat terlalu lama di rest area,” ujar Fiki.

Ia meminta pengemudi memberi kesempatan kendaraan lain menggunakan fasilitas rest area.

Petugas akan mengevaluasi penerapan contraflow secara berkala, sesuai kondisi lalu lintas di lapangan. Pengelola tol mengimbau pengendara mematuhi rambu, menjaga jarak aman, dan mengikuti arahan petugas.

Selain itu, pengemudi juga diminta memastikan kondisi fisik, kendaraan, bahan bakar, serta saldo uang elektronik. (clue)

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *