SUBANG – Dalam era yang semakin berkembang, peran perusahaan lokal terhadap percepatan investasi menjadi krusial. PT. PETALIN KARYA LESTARI harapkan putera daerah lebih banyak dilibatkan.
Sebuah perusahaan konsultan perencanaan dan pelaksanaan yang berbasis di Subang, Jawa Barat, turut aktif dalam upaya ini. Salah satu pendiri perusahaan, Anas Faridh, S.T, yang juga merupakan putra daerah Kabupaten Subang, memiliki harapan besar terhadap peran perusahaan lokal dalam mengakselerasi investasi di daerahnya.
Dalam sebuah wawancara, Anas Faridh, S.T, berbagi pandangannya tentang masa depan Subang. “Saya sih berharap nantinya para putera daerah Kabupaten Subang, terutama yang sedang merintis perusahaan mereka sendiri, lebih banyak dilibatkan dalam percepatan investasi di Subang, menuju Subang yang berkembang pesat,” ujar Anas Faridh, S.T.
Pandangan ini tidak hanya sekadar impian, melainkan juga sebuah panggilan untuk memastikan bahwa anak-anak daerah tidak hanya menjadi penonton dalam perubahan yang terjadi di lingkungan mereka sendiri.
Anas dengan tegas menyampaikan keinginannya agar keterlibatan perusahaan lokal di Subang lebih ditekankan agar masyarakat asli Subang ikut merasakan dampak positif dari investasi itu sendiri.
PT. PETALIN KARYA LESTARI telah berdiri sejak tahun 2022 dan telah menjalin mitra dengan berbagai sektor konsultan dalam bidang perencanaan dan pelaksanaan.
Meskipun perusahaan ini telah menggarap proyek-proyek di luar kota, semangat mereka untuk berperan aktif di daerah asalnya tidak pernah luntur.
“Kita sudah menjalin kemitraan dengan beberapa sektor konsultan dalam bidang perencanaan dan pelaksanaan, namun kita tetap berharap agar kontribusi kita di Subang dapat diakui, karena pada dasarnya, kita adalah bagian dari daerah ini,” tegas Anas.
Dengan semangat dan komitmen untuk mendorong investasi lokal, PT. PETALIN KARYA LESTARI menjadi contoh nyata bagaimana perusahaan lokal dapat berperan aktif dalam pembangunan daerahnya sendiri.
PT. PETALIN perusahaan ini menunjukkan bahwa investasi di daerah asal memiliki dampak yang positif, tidak hanya untuk bisnis mereka sendiri, tetapi juga untuk pertumbuhan ekonomi dan pembangunan komunitas secara keseluruhan.