Parpol Pengusung JIMAT-AKU Sepakat ASN Harus Netral di Pilkada

Subang– Netralitas ASN jadi isu hangat di tengah tahapan Pilkada Subang. Partai politik pengusung pasangan H. Ruhimat-Aceng Kudus (JIMAT-AKU) yakni Gerindra, PAN, Demokrat dan partai Buruh, mendatangi Penjabat Bupati Subang, Imran.  

Dengan senada, empat partai ini mendorong ASN Subang agar netral pada gelaran Pilkada.   Dorongan ini muncul usai pertemuan dengan Pj. Bupati Subang, Imran, pada Jum’at (13/09/24) siang. 

Hadir dalam pertemuan tersebut Ketua Gerindra, Aceng Kudus, Ketua Demokrat, Arif Hegar Setiawan, Teguh, Kader PAN, dan Ketua Exco Partai Buruh, Bahar Cibi. 

“Kita sepakat bahwa ASN itu tidak ikut politik praktis. Saya mendukung upaya Pj Bupati menegakkan netralitas ASN,” ucap Aceng Kudus. 

Aceng juga menyinggung aturan Pilkada yang melarang ASN aktif dalam politik praktis. Bahkan ada ancaman pidana jika melanggar ketentuan tersebut. Menurutnya, ASN memiliki Hak Politik dan Hak Memilih yang sifatnya pasif. 

Aceng juga membantah narasi yang menyebut dirinya dan Ruhimat memiliki keuntungan memobilisasi ASN di Pilkada. Menurutnya, Ruhimat yang merupakan mantan Bupati Subang periode sebelumnya, tidak berstatus sebagai petahana.  

“Kita tidak mendapatkan keuntungan. Pa Ruhimat ini sudah satu tahun tidak menjabat sebagai Bupati. Jadi secara otomatis tidak memiliki kekuatan mengendalikan ASN,” bantah Aceng Kudus..

Tak hanya parpol pengusung Ruhimat -Aceng Kudus. Sebelumnya, di hari yang sama, enam partai lain dari pengusung Asep Rochman Dimyati (ARD)-Lina Marliana dan pengusung Reynaldi-Agus Masykur, juga melakukan pertemuan dengan Pj. Bupati Subang. 

Mereka kompak mendorong ASN di Subang agar netral pada Pilkada 2024 ini. 

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *