Subang – Yoyoh Sopiyah Ruhimat, istri Calon Bupati Subang, H Ruhimat, melaksanakan kunjungan dan berdialog dengan ibu-ibu Majelis Taklim Al-Muhsin di Kompleks BTN PUSKOPAD, Cigadung, Subang, pada Jum’at (04/10/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Mimih Yoyoh memaparkan capaian kinerja Kang Jimat selama periode sebelumnya. Salah satu program yang disorot adalah pemberian bantuan seragam pakaian untuk ibu-ibu Majelis Taklim di berbagai desa.
“Bantuan ini diberikan untuk menambah semangat mengaji bagi ibu-ibu. Ke depan, kami akan memperluas program ini hingga ke kelurahan-kelurahan agar lebih merata,” ujar Mimih Yoyoh.
Tak hanya itu, Mimih juga menegaskan komitmen Kang Jimat dalam membangun fisik dan mental masyarakat Subang. Salah satu contohnya adalah peningkatan gaji honorer dari Rp 300 ribu menjadi Rp 4 juta.
“Di visi-misi Kang Jimat juga ada peningkatan untuk Posyandu, program Magrib Mengaji, serta pemberian kesempatan umroh bagi para Qori dan Tahfidz Qur’an,” tambahnya.
Selama dialog, beberapa perwakilan masyarakat menyampaikan aspirasi mereka. Hj. Cucu, perwakilan ibu-ibu Majelis Taklim, menyatakan dukungannya kepada pasangan Kang Jimat-Aku. Ia berharap agar Majelis Taklim di kompleksnya bisa memiliki tempat khusus untuk kegiatan pengajian.
“Selama ini, kami masih menumpang di masjid. Kami ingin punya tempat sendiri agar bisa lebih leluasa dalam mengaji,” harapnya.
Tak hanya fasilitas Majelis Talim. Dede, salah satu tokoh masyarakat di kompleks BTN PUSKOPAD, berharap agar di kompleks mereka dapat dibangun fasilitas Posyandu.
“Selama ini Posyandu nebeng (menumpang) di Bale Musyawarah, kami sangat berharap Kang Jimat bisa mewujudkannya,” ungkap Dede.
Mimih Yoyoh merespon langsung aspirasi tersebut. Dirinya berjanji untuk segera menyampaikan kepada Kang Jimat dan menjadi program prioritas Ruhimat di periode keduanya.
“Saya langsung menyampaikan ke Kang Jimat terkait keinginan warga BTN untuk fasilitas Posyandu dan tempat khusus Majelis Taklim,” ucapnya disambut antusiasme warga yang hadir.