Pekalongan— Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Subang berhasil meraih juara Utama III stand terbaik di acara pameran pekan batik nusantara 2024 yang bertempat di lapang nusantara Pekalongan, Senin (9/12/2024)
Kegiatan yang diselenggarakan dari tanggal 4 – 8 Desember 2024 ini yang mengangkat tema Pekalongan Batik Week 2024.
Menurut Susi Juliawatie, Jf. Analisis kebijakan ahli muda bagian perekonomian Setda Kabupaten Subang, sekaligus bendahara Dekranasda, mengatakan raihan tersebut jadi bukti keseriusan Dekranasda menampilkan produk berkualitas.
“Kita bersyukur, Dekranasda Kabupaten Subang berhasil meraih juara utama III di tingkat Nasional, ini bukti keseriusan kami pada kegiatan pameran Dekranasda, dan bukti stand pameran produk kita unggul secara kualitas, bisa bersaing dengan produk lainnya, bahkan bersaing secara global,” ungkapnya
Selain itu juga Susi menjelaskan, prestasi bukti hasil kerja sama seluruh pihak. Sehingga stand Dekranasda Kabupaten Subang meraih Juara Utama III kategori Stand Terbaik.
“Alhamdulillah ada kabar gembira dari teman-teman yg bertugas di Pekan Batik Nusantara 2024 di Pekalongan. Stand Dekranasda Kabupaten Subang mendapat Juara Utama III Stand terbaik tingkat nasional,” kata Sussie.
Subang berhasil mengalahkan peserta stand pameran sebanyak 108 stand dari berbagai sektor seperti stand batik unggulan.
“Terima kasih arahan Bapak Pj Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.Cd dan ibu ketua dekranasda kabupaten Subang Ny. Rosnelly Imran, S.KM dan kerja sama semua pengurus Dekranasda,” ucapnya.
Produk unggulan Dekranasda Kabupaten Subang yaitu “songket sieup Subang” yang berbahan baku alami serat nanas khas kabupaten Subang.
Tahun ini merupakan sangat bersejarah bagi Kabupaten Subang tersebut yaitu meluncurkan Songket Sieup Serat Nanas Khas Kabupaten Subang.
Salah satu ide gagasan dari ibu Pj. Ketua Dekranasda Kabupaten Subang, Rosnelly Imran, yakni produk songket khas Subang. Produk tersebut bertujuan mengembangkan produk turunan nanas. Dimana meneguhkan posisi Subang sebagai sentra nanas sekaligus mampu melestarikan budaya.
Penyerahan piagam dan hadiah lomba dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kota Pekalongan saat Closing Ceremony Pekan Batik Nusantara 2024. Kegiatan ini dalam rangka Satu Dekade Kota Pekalongan Jejaring Kota Kreatif Dunia dan diikuti oleh 108 stand dari berbagai sektor seperti batik, produk kerajinan, makanan minuman dan sektor lainnya.
“Tidak lupa saya ucapkan terimakasih untuk Aneng Suti Rahmawati asal kecamatan Cipeundeuy sebagai penenun “songket sieup Subang” yg berbahan baku serat nanas di acara pameran pekan batik nusantara 2024 yang bertempat di lapang nusantara Pekalongan,” jelasnya.
Berikut Daftar Juara Stand Terbaik Pekan Batik Nusantara 2024 :
Juara 1 Dekranasda Kabupaten Bojonegoro
Juara 2 Dekranasda Kota Pekalongan
Juara 3 Dekranasda Kabupaten Subang