SUBANG- Ketua DPRD Subang Narca Sukanda, mengapresiasi peran media pada Hari Pers Nasional.
Hari Pers Nasional atau yang dikenal HPN diperingati setiap tanggal 9 Februari.Ia mengucapkan selamat kepada seluruh insan pers yang telah bertugas di Kabupaten Subang dalam mengawal pembangunan dan menjadi garda terdepan di tahun politik.
Menurutnya, kehadiran dan sumbangsih media turut berperan dalam mewarnai pembangunan.
“Pers sangat berperan dalam rangka mengawal pembangunan, termasuk di daerah, khususnya di kabupaten Subang yang kita cintai ini. Sudah seharusnya setiap instansi pemerintah dan lembaga berterima kasih atas kehadiran pers, khususnya di Subang,” tutur Narca.
Selain itu, Narca menyebutkan, dalam menghadapi tahun politik, pers harus menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Hal tersebut dapat dibuktikan melalui berita maupun isu menyejukkan, sehingga mampu meredam potensi konflik di tengah masyarakat.
“Berikan sajian berita yang edukatif dan mendamaikan, apalagi ini tahun politik. Kami berharap pers ini mampu menjadi garda terdepan,” harapnya.
Ia juga mengapresiasi tema HPN tahun ini, yakni Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa.
“Sistem demokrasi di mana transisi kepemimpinan nasional melalui pemilihan umum membutuhkan peranan pers yang sangat penting, ” pungkas Narca.(clue)