JAKARTA – Di tengah maraknya para pemilik brand skincare yang memamerkan kekayaan di media sosial, sosok Nurhayati Subakat, pendiri PT Paragon Technology and Innovation menjadi sorotan .
PT Paragon Technology membawahi sejumlah merek skincare terkenal seperti Wardah, Emina, dan Kahf. Nurhayati terkenal sebagai sosok yang rendah hati dan tidak pernah “flexing” atau memamerkan kekayaan yang ia raih.
Wanita kelahiran 27 Juli 1950 ini telah membuktikan diri sebagai salah satu tokoh penting dalam industri kecantikan Indonesia.
Sebagai pendiri Wardah, merek yang kini menjadi salah satu brand kecantikan terbesar di tanah air, Nurhayati tidak hanya terkenal karena kesuksesannya dalam berbisnis. Tetapi juga atas kontribusinya dalam pengembangan industri kecantikan Indonesia.
Nurhayati merupakan lulusan Farmasi dari Institut Teknologi Bandung (ITB) pada tahun 1975. Dengan latar pendidikan yang kuat dan visi yang tajam, ia memulai perjalanan bisnisnya dengan meluncurkan brand sampo rumahan, Putri, dengan tagline “Salon’s Best Choice.”
Pencapaian terbesar dalam karir Nurhayati yaitu pada tahun 1995, ketika ia mendirikan Wardah, merek kecantikan yang kini sukses besar dan berkembang pesat di Indonesia.
Nurhayati Subakat memiliki kekayaan hingga triliunan rupiah melalui PT Paragon Technology. Namun Nurhayati tetap memilih untuk hidup sederhana dan tidak menonjolkan status sosial atau harta kekayaannya.
Ia menjadi inspirasi bagi banyak pengusaha, khususnya di industri kecantikan, yang ingin sukses tanpa harus mengejar pameran kekayaan.
Lewat dedikasinya dalam industri kecantikan, Nurhayati Subakat telah menunjukkan bahwa kesuksesan sejati bukan hanya soal kekayaan materi. Tetapi juga kontribusi nyata yang bisa diberikan kepada masyarakat.
Dengan sosoknya yang seperti itu, ia tetap menjadi salah satu tokoh yang dihormati di dunia bisnis Indonesia.(clue)
Follow Instagram kami : https://www.instagram.com/cluetoday_?igsh=MWU2aHg0a3g2dHlvdg==