JAKARTA – Pusat perbelanjaan legendaris di jantung ibu kota, Sarinah Thamrin, dipastikan tetap beroperasi secara normal pada hari ini.
Insiden bermula ketika kepulan asap terlihat muncul dari area luar sisi utara gedung sekitar pukul 20.15 WIB.
Berdasarkan data dari Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, api bersumber dari tumpukan sampah atau material sisa yang berada di area renovasi luar, bukan dari dalam gedung utama.
“Kami informasikan bahwa kondisi gedung aman terkendali. Titik api hanya berada di area luar dan tidak mengganggu struktur maupun fasilitas internal gedung. Oleh karena itu, Sarinah tetap melayani pengunjung seperti biasa mulai pukul 10.00 WIB pagi ini,” ujar perwakilan manajemen Sarinah melalui keterangan tertulis, Senin (29/12/2025).
Berdasarkan pantauan di lokasi pagi ini, petugas membuka pintu masuk utama di Jalan MH Thamrin tepat waktu.
Arus pengunjung, baik wisatawan domestik maupun pekerja kantoran yang ingin mencari kopi dan kuliner, terlihat mengalir normal.
Tidak ada aroma asap yang tercium di dalam lobi utama maupun area food court.
Salah satu pengunjung, Andini (28), mengaku sempat ragu untuk datang setelah melihat berita di media sosial tadi malam.
“Awalnya khawatir tutup, tapi pas lewat tadi depan gerbang sudah buka seperti biasa. Ternyata di dalam tetap bersih dan aman,” ungkapnya. (clue)

