Uskup Emeritus Petrus Turang Berpulang, Pemakaman di Kupang 8 April 2025

JAKARTA – Kabar duka datang dari Keuskupan Agung Kupang, Uskup Emeritus Mgr. Petrus Turang telah meninggal dunia di usia 78 tahun di Jakarta pada hari ini, Jumat (4/4/2025). Informasi ini disampaikan oleh pihak Keuskupan Agung Kupang. Mgr. Petrus Turang tutup usia pada pukul 06.20 WIB.

“Dengan penuh iman dan pengharapan akan kebangkitan kami mengumumkan bahwa telah berpulang ke rumah Bapak di Surga Mgr Petrus Turang Uskup Emeritus Keuskupan Agung Kupang pada hari ini,” ungkap Romo Krispinus Saku selalu Vikaris Jenderal Keuskupan Agung Kupang pada jumpa pers di Istana Keuskupan Agung Kupang pada hari ini Jumat (4/4/2025), mengutip dari tirto.id.

Kemudian, hingga saat ini, jenazah Mgr. Petrus Turang masih berada di rumah duka di Jakarta. Dan tengah berkoordinasi untuk pemindahan ke Kupang pada Sabtu pagi (5/4/2025) dan akan tiba di bandara El Tari Kupang pada pukul 10.00 WITA.

Setelah tiba di Kupang, jenazah akan di semayamkan di Gereja Kristus Raja Katedral Kupang dan rencananya akan di makamkan pada Selasa pekan depan (8/4/2025).

Selain itu, Mgr. Petrus Turang wafat setelah sebelumnya menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan. Romo Krispinus Saku mengimbau seluruh umat Katolik di Keuskupan Agung Kupang agar turut mendoakan Uskup Emeritus Mgr. Petrus Turang. Umat juga di undang untuk berpartisipasi dalam rangkaian doa menjelang prosesi pemakaman.

“Semoga beliau diterima di sisi Allah Yang Maha Kuasa,” ungkap Romo Krispinus Saku, melansir dari rri.co.id.

Selanjutnya, akan ada rangkaian misa requiem sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada Mgr. Petrus Turang. Misa pertama akan berlangsung pada Sabtu malam pukul 18.00 WITA, misa kedua pada Minggu malam pukul 20.00 WITA, dan misa terakhir pada Senin malam pukul 19.00 WITA. Pemakaman akan berlangsumg di gereja katedral Kristus Raja Kupang pada hari Selasa (8/4/2025) pukul 09.00 WITA.(clue)

Baca juga : https://cluetoday.com/terseret-isu-perselingkuhan-klarifikasi-ridwan-kamil-justru-tambah-bingung-netizen/

Follow kami : https://www.instagram.com/cluetoday_?igsh=MWU2aHg0a3g2dHlvdg==

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *