SUBANG -Asep Rochman Dimyati (ARD) berhasil mengamankan rekomendasi pencalonan dirinya sebagai Calon Bupati Subang yang diusung Partai NasDem. Keputusan DPP NasDem merestui ARD disampaikan oleh Ketua DPW Partai NasDem Jabar, dalam agenda acara Deklarasi Ilham Habibie sebagai Calon Gubernur Jabar dari NasDem di Trans Studio Hotel, Kota Bandung, Sabtu (08/06/2024).
Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat, Saan Mustopa, dalam sambutannya menyapa para Calon Kepala Daerah yang sudah disetujui DPP Partai NasDem. Calon hadir diacara tersebut merupakan yang sudah dipastikan mendapat rekomendasi DPP. Diantaranya ARD sebagai Calon Bupati Subang.
“Untuk Calon Bupati Kabupaten Subang, ada Kakak Asep Rochman Dimyati,” tutur Saan Mustopa dihadapan pengurus DPW, DPD, Anggota DPR dari NasDem.
Selain itu, Saan Mustopa mengatakan, Partai NasDem berusaha mencari putra-putra terbaik untuk membangun kemaslahatan rakyat di daerah. Saan mengaku, politik tanpa mahar terus dijaga Partai NasDem.
“Pilkada ini sebagai sarana sebagai komitmen untuk mencari putra-putri terbaik bangsa yang ada di daerah. Nanti akan kita persembahkan ke daerah tersebut, agar daerah tersebut menjadi lebih maju rakyatnya menjadi lebih sejahtera,” ucap Saan Mustopa.
Sementara itu, ARD menerangkan, keputusan tersebut merupakan kepercayaan DPP NasDem terhadap dirinya untuk mengemban amanah memimpin Kabupaten Subang. Sebagai kader NasDem, dirinya siap ditugaskan DPP bertarung di Pilkada.
“Alhamdulillah rekom sudah diproses. Tadi calon kepala daerah (yang menerima) rekomendasi sudah disebutkan. Tinggal menerima saja,” ucap ARD.
Keputusan DPP Partai NasDem mengusung ARD menambah modal dirinya untuk maju di Pilkada. Sebelumnya, ARD telah mengantongi rekomendari dari DPP PAN dalam surat bernomor 969/PILKADA/VI/2024 tertanggal 06 Juni 2024.
Surat tersebut ditandatangani oleh Tim Pilkada DPP PAN yaitu Yandri Susanto, Viva Yoga Mauladi, dan Pangeran K. Saleh menyetujui dan merekomendasikan ARD sebagai Calon Bupati Subang.
“Tim Pilkada DPP Partai Amanat Nasional menyetujui dan merekomendasikan kepada Asep Rochman Dimyati, SH, MH sebagai Bakal Calon Bupati Subang Periode 2024-2029,” tulisnya dalam surat rekomendasi tersebut. (clue)