Drawing Babak 16 Liga Champions Eropa : Real Madrid Bertemu Ateltico Madrid, Bayern Munchen Bertemu Bayer Leverkusen

Hasil drawing babak 16 Liga Champions Eropa yang baru saja di lakukan Jumat, (21/2/2025) pukul 18.00 WIB mempertemukan beberapa tim elite Eropa. Yang menarik lagi ada duel antar tim yang berasal dari satu negara.

Real Madrid yang baru saja memastikan lolos ke babak besar setelah mengalahkan Manchester City harus berhadapan dengan sesama tim asal Spanyol yakni Atletico Madrid.

Tentu saja persaingan kedua tim akan sarat ngengsi. Baik Real Madrid maupun Atletico Madrid sama-sama bersaing di liga domestik (La Liga Spanyol). Keduanya juga baru bertemu di derby kota madrid dua pekan ke belakang dengan hasil imbanh 1-1.

Kedua tim juga sama-sama memiliki komposisi dan kedalaman skuad yang cukup baik di berbagai lini. Serta pelatih yang sudah memiliki rekam jejak yang tidak di ragukan lagi.

Getty images/ANP

Di tempat lain di babak 16 besar nanti (leg – 1 akan bermain 4 Maret 2025), akan ada duel Big Match antara dua raksasa bola dari Bundesliga Jerman. Bayern Munchen akan bertemu dengan Bayer Leverkusen.

Bayern baru memastikan lolos babak 16 besar Liga Champions Eropa setelah menyingkirkan Celtic. Meskipun menang agregat tidak mencolok, namun secara komposisi dan kedalaman skuad Bayern Munchen masih yang terbaik. Buktinya merekalah yang menjadi pemuncak Bundesliga Jerman saat ini.

Bayer leverkusen sendiri setelah melewati musim penuh kejutan dan rekor tahun lalu, mereka masih cukup konsisten di papan atas Bundesliga Jerman. Walapun masih di latih Xabi Alonso, namun konsistensi mereka sejauh ini masih belum baik.

Selain duel menarik antara empat tim di atas, hasil drawing babak 16 besar Liga Champions Eropa juga mempertemukan beberapa tim besar Eropa. Diantaranya, PSG bertemu Liverpool, Benfica bertemu Barcelona. Feyenoord bertemu Inter Milan, PSV bertemu Arsenal, Club Brugge bertemu Aston Villa dan Dortmund bertemu dengan Lille.(Clue)

baca juga :https://cluetoday.com/hasil-liga-champions-eropa-psv-vs-juventus-3-1-juventus-jadi-tim-ketiga-dari-italia-gagal-lolos/

follow kami : https://www.instagram.com/cluetoday_?igsh=MWU2aHg0a3g2dHlvdg==

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *