Lonjakan Pengunjung IKN Selama Libur Lebaran Capai 8.000 Orang

JAKARTA – Pusat pemerintahan inti Ibu Kota Nusantara (IKN) selama liburan Lebaran mengalami peningkatan jumlah pengunjung. Dengan catatan dari otorita IKN menunjukkan bahwa pada Selasa (1/4/2025), sebanyak 8.000 orang berkunjung ke kawasan tersebut.

Untuk mengatasi lonjakan pengunjung, otoritas IKN telah menyiapkan berbagai langkah. Seperti menambah jam kunjungan, meningkatkan jumlah armada bus, dan mengatur alur kunjungan.

Selain itu, mereka juga mengoptimalkan sistem parkir agar tidak menghambat proses pembangunan serta pemeliharaan fasilitas di IKN.

“Kami tengah melakukan simulasi pengaturan akses masuk dan keluar, terutama terkait parkir, mengingat lonjakan pengunjung yang luar biasa. Pada Selasa (01/04/2025), tercatat sekitar 8.000 pengunjung ke KIPP IKN,” ungkap Thomas Umbu Pati Tena Bolodadi selaku Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan Otoritas IKN pada keterangan tertulis pada Rabu (3/4/2025), mengutip dari m.kumparan.com.

Sebagai langkah antisipasi terhadap peningkatan jumlah pengunjung, tersedia lokasi parkir alternatif. Seperti di area depan Bank Indonesia, menuju kawasan hunian ASN, hingga sekitar Rumah Sakit Hermina.

Selain itu, otoritas IKN juga telah menyiapkan fasilitas pos pelayanan kesehatan untuk memenuhi kebutuhan medis para pengunjung. Di kawasan inti pusat pemerintahan (KIPP) sendiri, tersedia beberapa rumah sakit, seperti RS Hermina dan RS Mayapada. Serta akomodasi seperti Swissotel Nusantara dan Qubika Hotel.

“Kami terus mengantisipasi peningkatan jumlah pengunjung dari hari ke hari dengan mengatur sistem exit-entry yang lebih efisien,” kata Thomas.

IKN Diharapkan jadi Pengalaman Berkesan

Troy Pantouw, Staf Khusus Kepala Otoritas IKN di bidang Komunikasi Publik, menyampaikan bahwa pihaknya berupaya menciptakan pengalaman kunjungan yang terorganisir dan berkesan bagi pengunjung.

Selain itu, pengunjung diminta untuk menjaga ketertiban, mematuhi peraturan yang ada, seperti menjaga kebersihan, dan dilarang merokok di kawasan KIPP IKN.

Pengunjung juga dapat mendaftar kunjungan melalui aplikasi IKNOW yang tersedia di Playstore dan AppStore. Jam operasional kunjungan ke KIPP IKN adalah dari pukul 09.00 hingga 17.30 WITA.

“Kami berharap para pengunjung yang datang dari berbagai daerah dapat membawa cerita tentang bagaimana IKN dibangun oleh putra-putri bangsa sebagai tonggak peradaban baru Indonesia,” ujar Troy Pantouw.(clue)

Baca juga : https://cluetoday.com/terseret-isu-perselingkuhan-klarifikasi-ridwan-kamil-justru-tambah-bingung-netizen/

Follow kami : http://Www.instagram.com/cluetoday_

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *