SUBANG – Pengurus Cabang Olahraga Kick Boxing Kabupaten Subang untuk periode 2025-2030 secara resmi dilantik pada Sabtu (15/2/2025) di Sasana Jhonsport, Jln. Cibarola, Kelurahan Soklat, Kecamatan Subang.
Pelantikan ini dipimpin oleh Wakil Ketua Pengurus Kick Boxing Provinsi Jawa Barat, Robi R. Sonjaya, dan disaksikan oleh Ketua DPRD Subang, Victor Wirabuana, Ketua Umum KONI Kabupaten Subang, H. Ujang Sutisna (Ucok), serta tamu undangan lainnya.
Ketua Kick Boxing Subang, Hj. Ellys Langi, mengungkapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara tersebut.
Kick Boxing Subang Berhasil Bangun Sasana Jhonsport
Pasca pelantikan, ia berkomitmen untuk segera fokus membina para atlet Subang, dengan tujuan utama mempersiapkan mereka menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2026.
Langkah awal yang telah dilaksanakan adalah pembangunan Sasana Jhonsport, yang juga diresmikan pada hari yang sama.
“Tanpa menggunakan APBD Subang, kami berhasil membangun Sasana Jhonsport sebagai wujud keseriusan kami dalam memajukan olahraga bela diri di Kabupaten Subang,” ujar Ellys Langi.

Merangkul Komunitas Motor
Untuk menjaring atlet potensial, Ellys Langi mengajak sejumlah komunitas motor anak muda di Subang agar dapat menyalurkan minat dan bakat mereka ke dalam dunia olahraga, alih-alih terlibat dalam keributan atau perilaku negatif yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.
Sejauh ini, lima komunitas motor, seperti Moonraker, XTC, Brigez, dan MPH, telah bergabung, dan para anggotanya siap berlatih untuk menjadi atlet Kick Boxing Subang.
Ellys juga meminta dukungan dari TNI dan Polri untuk ikut mengarahkan anak-anak muda, terutama pelajar, agar bergabung dalam program pembinaan atlet Kick Boxing Subang.
“Kami membuka kesempatan bagi yang berminat, latihan kami gratiskan terlebih dahulu. Ada pelatih handal, Bang Jhon, yang akan membimbing mereka,” tambahnya.
Dukungan Ketua KONI pada Cabor Kick Boxing
Ketua Umum KONI Subang, H. Ujang Sutisna, mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus baru dan berharap kepemimpinan Ellys Langi dapat melahirkan banyak atlet Kick Boxing berprestasi yang akan membawa nama Subang di berbagai ajang olahraga, baik tingkat Provinsi, Nasional, hingga Internasional.
Dengan pengalamannya sebagai mantan Ketua IPSI Subang, Ellys dapat membawa kemajuan besar dalam pembinaan atlet bela diri.
“Dengan keberadaan Sasana Jhonsport, ini akan membuka peluang bagi anak-anak Subang untuk berlatih dan berkembang, terutama dalam persiapan Porprov 2026,” kata Ujang.
Ia juga menambahkan bahwa keberadaan Sasana Jhonsport dapat berdampak positif terhadap perekonomian daerah, meskipun akses menuju lokasi masih perlu perbaikan.
Ujang berharap akses jalan ke Sasana Jhonsport dapat segera ada perbaikan dengan dukungan dari pemerintah daerah, mengingat lokasinya yang berada di tengah perkebunan.
Apresiasi dari Ketua DPRD Subang
Ketua DPRD Subang, Victor Wirabuana, juga sangat mengapresiasi langkah pengurus Kick Boxing Subang yang serius dalam pembinaan atlet muda. Ia juga mengungkapkan kekagumannya atas keberhasilan membangun Sasana Jhonsport tanpa mengandalkan dana APBD.
“Bu Ellys luar biasa, bisa membangun Sasana ini terlebih dahulu. Nanti sarana pendukungnya bisa menyusul dan kami siap membantu lewat APBD, termasuk perbaikan jalan menuju sini,” ujarnya.
Victor juga memuji inisiatif pengurus Kick Boxing Subang yang melibatkan komunitas motor dalam menjaring atlet. “Langkah ini sangat positif untuk mengarahkan anak-anak muda menjadi atlet Kick Boxing yang profesional di masa depan,” tambahnya.
Acara pelantikan ditutup dengan pertandingan persahabatan antara atlet Kick Boxing Pro dan atlet binaan Kick Boxing Subang. Sebagai bentuk semangat dan kebersamaan dalam memperkuat prestasi olahraga bela diri di Kabupaten Subang.(Clue)
Baca juga : https://cluetoday.com/cegah-kasus-kekerasan-tp-pkk-subang-gelar-sosialisasi-anti-bullying/
follow kami : https://www.instagram.com/cluetoday_?igsh=MWU2aHg0a3g2dHlvdg==