Subang–Usai dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Jakarta, Kamis (20/02/25) pagi, Reynaldy-Agus Masykur langsung kembali ke Subang. Tabuhan musik dan Sisingaan menyambut mereka menuju DPRD Subang.
Ketua DPRD Subang, Victor Wirabuana, memimpin langsung Sidang Serah Terima Jabatan dari Penjabat Bupati Subang, M. Ade Afriandi ke Reynaldy dan Agus Masykur sebagai Bupati-Wakil Bupati Subang Periode 2025-2030.
Dalam pidato perdananya sebagai Bupati, Reynaldy mengungkapkan akan melakuka inovasi untuk memajukan pembangunan di Kabupaten Subang. Selain itu, kolaborasi jadi prasyarat mewujudkan visi-misi yang Ia tetapkan.
“Inovasi dan kolaborasi akan terus kami hadirkan agar penyelenggaraan pemerintahan berjalan optimal demi kemajuan Kabupaten Subang,” kata Reynaldy, dihadapan anggota DPRD Subang.
Reynaldy juga mengemukakan komitmen dirinya untuk tata kelola pemerintah daerah yang transparan dan akuntabel. Dirinya mengajak seluruh elemen di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Subang dan forkopimda untuk bersama-sama bangun Subang.
“Untuk bersama-sama membangun Subang lebih maju, mandiri, sejahtera,” ajak Rey.
Dalam paripurna tersebut, hadir pula Lina Marliana dan Aceng Kudus. Keduanya merupakan mantan Calon Wakil Bupati Subang pada Pilkada 2024. Lina hadir menggunakan pakaian kebaya serba warna kuning. Sedangkan Aceng Kudus memakai batik.
Kepada Cluetoday, Lina menuturkan, dirinya berharap kepemimpinan Reynaldy-Agus Masykur mampu membawa Subang kearah kesejahteraan.
“Selamat menjalankan tugas baru. Insyaallah kepemimpinan Pak Rey dan Pak Agus yang telah berpengalaman dua kali bisa memimpin Subang lebih maju,” harapnya.
Dalam Sertijab ini, nuansa warna kuning mendominasi dekorasi, baik di ruangan paripurna DPRD maupun rumah dinas Bupati. Hal ini sesuai dengan latar partai Golkar. Partai pengusung Reynaldy-Agus selain PKS dan PDIP.